DISKON TERBATAS! Masukkan kupon "skillbaru" saat checkout di kelas apa saja

Logo Koala Skodev mengetik

Skodev

Belajar coding dalam bahasa Indonesia

ATRIBUT DISABLED DI INPUT HTML

Atribut disabled pada sebuah input HTML berguna untuk menonaktifkan sebuah input agar tidak bisa dimanipulasi.

Jika sebuah input ingin di non-aktifkan agar tidak bisa dimanipulasi, gunakan atribut disabled di sana.

Contoh penggunaan atribut disabled

<input type='text' value="username" disabled>
<input type='text' value="fullname">

Hasilnya

  • Kamu bisa memanipulasi input fullname (kedua), tapi tidak dengan username (pertama)
  • Di beberapa browser, akan ada perbedaan tampilan saat sebuah input menggunakan atribut disabled.

Contoh disabled pada input lain

Contoh atribut disabled yang digunakan pada input checkbox

<input type='checkbox' disabled> Ini Ter-disabled <br>
<input type='checkbox'> Ini Tidak 

Hasilnya

Ini Ter-disabled
Ini Tidak

Apa perbedaan atribut readonly dan disabled.

Secara kegunaan, atribut readonly dan disabled berfungsi untuk mencegah manipulasi nilai pada sebuah input. Berikut beberapa perbedannya:

  1. Readonly tidak ada perubahan visual, disabled ada.
  2. Data readonly tetap terikirim, disabled tidak.
  3. Penggunaan readonly terbatas di beberapa input saja.
👈🏼 Atribut list di Input HTML
Non Semantik pada HTML 👉🏼